UAS: Galeri Rasulullah Bantu Guru Ajarkan Sejarah Islam kepada Murid

Galeri Rasulullah Masjid Raya Al Jabbar

Ustadz Abdul Somad (UAS) mengaku terkesima dengan keberadaan Galeri Rasulullah Saw di Masjid Raya Al Jabbar.

UAS yang berkeliling Galeri Rasulullah Saw ditemani Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengungkap keistimewaan museum berkonsep digital di lantai dasar Masjid Raya Al Jabbar itu.

Menurut UAS, keberadaan Galeri Rasulullah yang dikunjunginya pada Minggu (18/6/2023) ini bisa membantu tenaga pendidik mengajarkan pengetahuan tentang sejarah Islam kepada anak didiknya.

Menurut UAS, di dalam galeri tersebut, masyarakat akan disuguhkan dengan pengetahuan tentang sejarah Nabi Muhammad Saw dalam waktu singkat.

“Ini menceritakan perjalanan Nabi Muhammad SAW dari sejak lahir di tahun gajah sampai beliau wafat sampai Islam ke nusantara. Jadi untuk perjalanan 1444 tahun itu kami lewati hanya dalam beberapa menit saja,” ucap UAS.

UAS menambahkan, bagi para tenaga pengajar, tentu keberadaan galeri tersebut yang dikemas secara kekinian akan lebih memudahkan mereka dalam mengajak peserta didik mempelajari pengetahuan tentang sejarah Islam.

“Jadi tadi di dalam (galeri) saya berpikir, guru-guru sekolah tinggal bawa anak santri, anak murid langsung sekali jalan bisa belajar Sirah mengenalkan Nabi Muhammad SAW,” imbuhnya.

Ceramah UAS di Masjid Raya Al Jabbar Bahas Makna Al Jabbar

Sebelumnya berkeliling ke Galeri Rasulullah, UAS dan Ridwan Kamil melaksanakan shalat Subuh berjamaah di Masjid Raya Al Jabbar.

Dalam kesempatan itu pula, Ridwan Kamil tidak henti-henti mengajak seluruh masyarakat untuk mengunjungi Galeri Rasulullah SAW, terutama di masa liburan mendatang bersama anak-anak.

“Setelah ini, silakan dimanfaatkan agar umat Islam, khususnya anak-anak, generasi muda, memahami lebih kafah, lebih luar biasa, tentang perjalanan Islam,” ucapnya. (PRFM News)

Posted in Berita, Info Al Jabbar and tagged , , .

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *